Jumat, 17 Februari 2017

INDONESIA INTERNATIONAL WEDDING FESTIVAL 17-19 FEBRUARY 2017


Acara ini diselenggarakan di JCC/ Jakarta Convention Center 
di  Jl. Jendral Gatot Subroto, Senayan, Gelora, Jakarta Pusat, DKI Jakarta 10270, Indonesia
dari tanggal 17- 19 Februari 2017
Jam buka :11.00- 23.00
Biaya 25 k untuk tiga hari pameran
Jika kalian membawa kendaraan pribadi ke JCC maka akan ada biaya parkir tersendiri sesuai jamnya.


Jakarta Convention Center lebih dikenal sebagai tempat yang sering menyelenggarakan berbagai macam pameran, dari pameran pendidikan sampai pameran lainnya. Lokasi JCC  dikenal sebagai tempat untuk wisuda. Namun kalau kalian ingin berkunjung ke pameran wedding ini pastinya kalian akan melewati gedung yang biasanya diselenggarakan untuk perayaan wisuda, lalu kalian bisa masuk melalui pintu lain setelah melewati gedung wisuda tsb. Jika kalian merasa kebingungan jangan sungkan untuk bertanya karena khususnya satpam yang berjaga akan sangat welcome dan membantu memberi arahan serta kegiatan pameran wedding ini sedang berlangsung.

Pintu masuk 


Gambar struktur letak pameran



Jadi pameran ini berisi tentang stand-stand dari hotel yang biasanya membantu perayaan wedding misal JW Marriott, Le Meridien, The Ritz Calton dan masih banyak lainnya. Stand ini disulap sebagaimana sehingga kita memiliki bayangan jika sebuah resepsi dilakukan di hotel tersebut. Lalu ada juga mengenai catering , studio foto, klinik pemeriksaan kesehatan sebelum melakukan pernikahan, baju pernikahan, decoration, honeymoon, sampai cincin pernikahan dan masih banyak lainnya yang berhubungan dengan pernikahan. Inti dari kegiatan pameran ini untuk membantu calon pasangan yang siap membina rumah tangga dengan menyelenggarakan kegiatan pameran secara besar-besaran ini diharapkan dapat membantu sebagai sarana penyalur akan detail-detail yang diperlukan dalam melaksanakan resepsi pernikahan. 

                                                        Stand hotel
 Stand wedding dress

Stand jewelry
                                                        Stand decoration
stand catering

Booth  foto studio


Menurut saya lingkup pameran sudah baik, dengan kebersihannya,  keberadaan lost and found, penyediaan tempat sampah dan ada juga penjagaan selama acara berlangsung. Namun yang kurang hanya pemberiian informasi mengenai detail acara seperti jamnya lalu harga atau tiket masuknya kurang mudah dicari. Karena saya cukup excited dengan acara ini namun info yang ingin dicari rada sulit ditemukan. Awalnya saya tertarik karena info dari RIO MOTRET namun info yang saya dapat dari instagram hanya berupa tanggal acara saja. Menurut saya web informasi   (http://indonesiainternationalweddingfestival.com/ )sudah baik namun perlu dilengkapi dengan jam acara dan harga acara untuk memudahkan orang awam yang belum pernah ke acara seperti ini.




Sumber :
google
 http://indonesiainternationalweddingfestival.com/
dokumentasi pribadi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar